HEADLINE

Kapolsek Sungailiat Hadiri Pelantikan DPC SMSI Bangka 2026–2031

×

Kapolsek Sungailiat Hadiri Pelantikan DPC SMSI Bangka 2026–2031

Sebarkan artikel ini

Sungailiat,Cmnnews.id – Kapolsek Sungailiat IPTU Reza Irawan, S.H., M.H., mewakili Kapolres Bangka, AKBP Deddy Dwitiya Putra, menghadiri pelantikan Dewan Pengurus Cabang Serikat Media Siber Indonesia (DPC SMSI) Kabupaten Bangka periode 2026–2031. Kegiatan berlangsung di Ruang Parai Tenggiri, Kantor Bupati Bangka, Sabtu (31/1/2026).

Pelantikan tersebut turut dimonitor oleh Unit III Sat Intelkam Polres Bangka guna memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Sejumlah pejabat dan tokoh daerah tampak hadir, di antaranya Plt. Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Budi Utama, Ketua SMSI Babel Herman, Pj. Sekda Bangka Thony Marza, S.AP. yang mewakili Bupati Bangka, Ketua DPRD Bangka Jumadi, Kadis Kominfo Bangka Tedi Sudarsono, unsur Forkopimda, serta organisasi kepemudaan dan insan pers.

Kapolsek Sungailiat IPTU Reza Irawan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pelantikan DPC SMSI Kabupaten Bangka dan berharap SMSI dapat menjadi mitra strategis Polri dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami berharap SMSI Kabupaten Bangka dapat terus bersinergi dengan Polri dan pemerintah daerah dalam menyajikan informasi yang sejuk, berimbang, dan bertanggung jawab demi menjaga harkamtibmas di wilayah Bangka,” ujar IPTU Reza Irawan.

Sementara itu, Pj. Sekda Bangka Thony Marza, S.AP. dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus SMSI yang baru dilantik dan menekankan pentingnya peran media siber dalam mendukung stabilitas daerah.

“SMSI diharapkan mampu bersinergi dengan pemerintah daerah, Forkopimda, serta seluruh pemangku kepentingan melalui pemberitaan yang akurat dan bertanggung jawab,” kata Thony.

Ketua SMSI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Herman juga mendorong peningkatan profesionalisme insan pers, khususnya di era digital.

“Kami mendorong anggota SMSI Bangka untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Dewan Pers agar kualitas jurnalisme semakin meningkat dan tetap menjunjung tinggi etika jurnalistik,” tegas Herman.

Dalam pelantikan tersebut, Ahmad Wahyudi resmi dilantik sebagai Ketua DPC SMSI Kabupaten Bangka, didampingi Hotama Rosyid sebagai Sekretaris dan Anggun Sunari sebagai Bendahara, bersama jajaran pengurus bidang lainnya.

<span;>Kegiatan pelantikan berlangsung aman dan lancar, serta diharapkan menjadi momentum penguatan kolaborasi antara insan pers, pemerintah, dan aparat keamanan dalam mendukung pembangunan serta penyampaian informasi yang kredibel kepada masyarakat.

Tinggalkan Balasan