HEADLINE

Danlanal Babel Dampingi Gubernur Tinjau Pendangkalan Alur Masuk Pelabuhan Jelitik

×

Danlanal Babel Dampingi Gubernur Tinjau Pendangkalan Alur Masuk Pelabuhan Jelitik

Sebarkan artikel ini

Bangka,CMNNeews.id – Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Babel, Kolonel Laut (P) Ipul Saeful, S.E., M.Tr. Opsla mendampingi Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Dr. (HC) Hidayat Arsani, dalam kegiatan survei lapangan untuk meninjau langsung kondisi pendangkalan alur kapal di Muara Jelitik, Air Kantung, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka, Senin (05/05/2025).

Dalam keterangannya kepada media, Gubernur Hidayat Arsani menegaskan bahwa pendangkalan di muara tersebut sangat merugikan nelayan dan pengguna jasa pelabuhan lainnya.

“Nelayan kita butuh waktu 3 sampai 4 hari hanya untuk bisa berlabuh ke Pelabuhan Perikanan Nusantara Sungailiat. Ini jelas menghambat aktivitas ekonomi mereka,” ujar Gubernur.

Untuk itu, Pemerintah Provinsi Babel akan segera mengambil langkah konkret dengan melakukan pengerukan alur di Muara Jelitik, bekerja sama dengan PT Timah.

Danlanal Babel Kolonel Laut (P) Ipul Saeful menyampaikan dukungannya terhadap upaya ini. Menurutnya, alur pelayaran yang aman dan lancar merupakan kebutuhan strategis, terutama bagi nelayan.

“TNI AL dalam hal ini Lanal Babel siap mendukung segala upaya pemerintah demi kepentingan masyarakat maritim, khususnya nelayan kita. Pendangkalan ini memang harus segera diatasi agar tidak mengganggu distribusi hasil laut,” tegas Danlanal.

Sementara itu, Sudirman, salah satu perwakilan nelayan Air Kantung yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan harapannya agar rencana pendalaman alur bisa segera direalisasikan.

“Kami sudah lama mengeluhkan ini. Setiap kali mau masuk pelabuhan, harus tunggu pasang air dulu. Kadang tangkapan kami busuk duluan karena kelamaan nunggu. Kami sangat berharap pengerukan ini segera dilakukan,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua DPRD Provinsi Babel yang diwakili Komisi II, Dirut PT Timah yang diwakili Kepala Unit Area Bangka Utara, Kapolda Babel, Danrem 045/Garuda Jaya, Kajati Babel yang diwakili Kasi B Bidang Ideologi Politik, Kabinda Babel, Kabakamla Babel, Pj. Bupati Bangka, Ketua DPD HNSI Babel, serta para tokoh nelayan setempat.

Tinggalkan Balasan