HEADLINE

Mantapkan Langkah di Pilkada Bangka, Rustam Jasli Kembalikan Formulir ke DPD PAN

×

Mantapkan Langkah di Pilkada Bangka, Rustam Jasli Kembalikan Formulir ke DPD PAN

Sebarkan artikel ini

Bangka,CMNNews.id – Bakal Calon Bupati Bangka, Rustam Jasli, terus menunjukkan keseriusannya untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bangka 2025. Kali ini, langkah politiknya semakin nyata setelah ia mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati ke kantor DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bangka, Senin (21/4/2025).

Kehadiran Rustam Jasli di kantor PAN tak sendiri. Ia didampingi sang istri tercinta, Yuli Wirdasari, yang tampak kompak mendampingi setiap langkah sang suami. Keduanya disambut hangat oleh Ketua DPD PAN Bangka, H. Matzen, beserta jajaran pengurus partai.

Rustam mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya atas sambutan hangat dari PAN serta dukungan moral yang diberikan terhadap dirinya dalam menatap Pilkada Bangka 2025.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPD PAN Bangka, Bapak H. Matzen, yang telah membuka pintu dan memberikan ruang bagi saya untuk maju bersama PAN. Ini menjadi energi tambahan bagi saya untuk terus bergerak dan berikhtiar membangun Bangka yang lebih baik,” ujar Rustam usai penyerahan formulir.

Langkah pengembalian formulir ini menjadi sinyal kuat bahwa Rustam Jasli tengah mempersiapkan diri secara matang dalam pencalonan sebagai Bupati Bangka periode 2025-2030. Dengan rekam jejak panjang di dunia birokrasi dan pengalaman organisasi yang mumpuni, Rustam dikenal sebagai sosok pemimpin yang tegas namun tetap merakyat.

Rustam juga menyampaikan bahwa dirinya membuka ruang komunikasi dengan semua partai politik yang memiliki visi dan semangat yang sama dalam membangun Kabupaten Bangka. Baginya, kerja sama politik harus dibangun di atas dasar kepentingan rakyat dan semangat perubahan.

“Saya yakin, dengan kolaborasi yang baik bersama partai politik, tokoh masyarakat, serta seluruh elemen rakyat Bangka, kita bisa mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan berpihak pada kebutuhan masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPD PAN Bangka, H. Matzen, menyatakan bahwa pihaknya menyambut baik setiap putra terbaik daerah yang memiliki komitmen membangun Bangka, termasuk Rustam Jasli.

“Kami di PAN membuka ruang selebar-lebarnya untuk semua bakal calon. Bagi kami, yang utama adalah komitmen terhadap pembangunan daerah dan keberpihakan kepada masyarakat,” ujar Madzen.

Diketahui, Rustam Jasli sebelumnya telah mendaftarkan diri ke beberapa partai politik dalam rangka membangun koalisi yang kuat. Kehadirannya di PAN menjadi bagian dari safari politik untuk mendapatkan dukungan luas dari berbagai elemen politik di Bangka.

Tinggalkan Balasan