BANGKA SELATANHEADLINE

PWI Babar Menggelar Pelatihan Jurnalistik di SMKN 1 Parittiga

20
×

PWI Babar Menggelar Pelatihan Jurnalistik di SMKN 1 Parittiga

Sebarkan artikel ini

BANGKA BARAT — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bangka Barat menggelar acara pelatihan jurnalistik bagi para pelajar di SMK Negeri 1 Parittiga, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rabu ( 28/2/2024 ).

Kegiatan pelatihan tersebut bertujuan untuk mengenalkan tentang dunia jurnalistik kepada para pelajar, diikuti 35 orang siswa – siswi SMKN 1 Parittiga.

Ketua PWI Bangka Barat Husni mengatakan kegiatan pelatihan jurnalistik tersebut juga bertujuan untuk memberikan edukasi dan wawasan kepada para pelajar tentang tata cara penulisan berita yang baik dan benar, sesuai kaidah kode etik jurnalistik ( KEJ ) dan telah diatur dalam Undang – Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999.

Selain Husni, turut hadir lima anggota PWI Bangka Barat lainnya yang berdomisili di Kecamatan Parittiga dan Jebus.

Dengan digelarnya kegiatan tersebut Husni berharap dapat menambah ilmu pengetahuan, juga wawasan bagi para siswa tentang tugas jurnalistik. Serta ke depan nanti mereka bisa membedakan antara hasil produk jurnalistik yang sesuai KEJ dan berita hoax.

Di kesempatan itu, sebelumnya Husni mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah SMKN 1 Parittiga dan para guru yang telah menyambut baik program edukasi dari PWI Bangka Barat.

“Terima kasih juga kepada anak – anak kami sudah ikut kegiatan. Kami juga tentunya berharap melalui acara ini dapat meningkatkan hubungan silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antara kita semua ke depan,” kata Husni.

Di saat yang sama, Kepala SMK N 1 melalui Bidang Humas Wiji Astuti menyambut baik dan mengucapkan terima kasih kepada PWI Bangka Barat atas pelaksanaan kegiatan pelatihan jurnalistik di sekolahnya.

“Kepada anak – anak kami kelas X dan XI, ikuti kegiatan ini dengan baik. Untuk rekan – rekan PWI Bangka Barat sekali lagi terima kasih. Semoga acara ini diridhoi Allah SWT dan membawa berkah, juga bermanfaat bagi kita semua ke depan, Aamiin,” ucap Wiji Astuti. (Astrian Rocky)