BANGKA BARAT — Pemerintah Kabupaten Bangka Barat melalui Dinas Komunikasi dan Informatika menggelar Workshop Jurnalistik dan Fotografi bagi masyarakat umum dan pelajar, di Gedung Graha Aparatur Kompleks Perkantoran Terpadu Pemkab Bangka Barat, Rabu ( 21/12/2022 ).
Antusiasme masyarakat dan pelajar mengikuti kegiatan tersebut sangat tinggi. Menurut Kepala Kominfo Arwendy, rencana awal peserta dibatasi 100 orang saja. Namun yang hadir hari ini melebihi jumlah tersebut.
“Pesertanya kita libatkan dari umum dan tentunya juga dari pelajar. Jumlah pesertanya terbatas 100 orang, tapi yang hadir hari ini lebih dari 100 orang. Ini membuktikan bahwa antusiasme pelajar, masyarakat, ini minat terhadap kegiatan ini sangat tinggi,” ujar Arwendy.
Pada workshop ini Diskominfo menghadirkan narasumber dari Inews dan MNC Group.
Menurut dia, tujuan dari workshop tersebut antara lain menumbuhkan minat dan kecintaan pelajar dan masyarakat untuk bidang jurnalistik dan fotografi.
Menggali potensi bakat karya jurnalistik dan fotografi pada pelajar dan masyarakat pelajar melalui kompetisi.
Serta meningkatkan kapasitas dan kompetensi jurnalistik dan fotografi bagi pelajar sekolah menengah di Kabupaten Bangka Barat melalui pelatihan singkat.
Selain itu workshop fotografi juga bertujuan mempromosikan pariwisata Kabupaten Bangka Barat. Para pelajar diharapkan dapat menampilkan daya tarik landscape – landscape yang ada di Bumi Sejiran Setason pada karya fotografi mereka.
“Bagaimana mengkomunikasikan landscape di wilayah Kabupaten Bangka Barat ke dalam karya fotografi. Mempromosikan pariwisata kita. Menumbuhkan bagaimana mereka mencintai alam mereka sendiri di Bangka Barat ini,” tutur Arwendy.
Dia mengucapkan terima kasih kepada Bank Sumsel Babel dan Telkomsel yang telah mendukung kegiatan tersebut sehingga berjalan lancar seperti yang diharapkan. ( SK )