HEADLINE

Mayasari: Kebebasan Pers Jangan Disalahartikan

21
×

Mayasari: Kebebasan Pers Jangan Disalahartikan

Sebarkan artikel ini

BANGKA SELATAN – Bertepatan dengan Hari Pers Nasional (HPN 2023) seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Bangka Selatan sambangi Sekretariat Cyber Media Bangka Selatan Himpang 5, Toboali, pada Kamis (9/2/2023) sore.

Kajari Bangka Selatan Mayasari mengatakan, para awak media saat ini agar menjunjung tinggi undang-undang pers, dengan tujuan profesional seorang wartawan diukur oleh kinerjanya dalam mengolah data, sehingga menjadi berbentuk berita yang berimbang dan terkonfirmasi.

“Pers bisa berbentuk dua sisi mata pisau, itu merunut pada undang-undang itu sendiri, jadi kawan kawan jurnalis untuk selalu mengutamakan profesional dalam profesi itu untuk mencerdaskan dan menginformasikan kepada khalayak ramai arti pers sesungguhnya berfaedah,” ujarnya.

Selain itu menurutnya, kebebasan pers jangan disalahartikan. Sebab bila salah pemahaman maka kebebasan bisa menjadi kebablasan.

“Kebebasan yang seperti apa? apabila tidak ada keberimbangan informasi jangan disalahartikan jadi kebablasan ,” katanya.

Ia berharap terhadap seluruh petinggi Cyber Media Bangka Selatan untuk selalu kompak bersinergi terhadap seluruh elemen yang ada di Bangka Selatan agar tercipta suasana kondusif.

“Selalu kompak dan tetap semangat tetap jalin hubungan baik ke seluruh elemen yang ada di wilayah ini agar tercipta suasana kondusif,” pesan Kajari Bangka Selatan Mayasari. ( Try )