BANGKA SELATANHEADLINE

Futsal Competition PWI Babel Diikuti 96 Tim

14
×

Futsal Competition PWI Babel Diikuti 96 Tim

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG -Sebanyak 96 tim akan unjuk gigi di Kejuaraan PWI Babel Futsal Competition dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023.

Kejuaraan tersebut digelar di Gelanggang Olahraga ( GOR ) Depati Bahrin, Kacang Pedang, Kota Pangkalpinang.

Kick off yang dilakukan Ketua PWI Babel, Muhammad Fakhturahman menandai laga pertama dimulainya turnamen, Jum’at ( 3/3/23 ) siang.

Sejumlah pengurus PWI lain seperti Sekretaris Fakhrudin Halim, Bendahara Deddi Marjaya, Wakil Ketua Advokasi Anthoni Ramli, Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan Wahyu Kurniawan dan sejumlah anggota PWI Babel lainnya turut hadir dalam kesempatan tersebut.

Ketua Panitia Pelaksana Supri, menyebut hingga technical meeting, tercatat ada 96 tim yang berlaga dalam kejuaraan tersebut. Menurut Ucup sapaan akrab Supri, tim yang berpartisipasi datang dari sejumlah kabupaten di Pulau Bangka.

“Sampai technical meeting Sabtu kemarin, sebanyak 96 tim fix berlaga di Kejuaraan PWI Babel Futsal Competition dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023,” kata Ucup, Jumat (3/3/2023) Sore.

Di tempat yang sama, Ketua PWI Babel Muhammad Fakhturahman memberikan apresiasi kepada mitra dan panitia pelaksana, sehingga Kejuaraan PWI Babel Futsal Competition bisa dilaksanakan hari ini.

“Terima kasih kepada, pemain, tim, manager panitia serta para mitra yang telah mensupport kejuaraan Futsal ini. Diharapkan para pemain tetap menjunjung tinggi sportifitas sepanjang jalannya laga,” kata Boy panggilan sehari – hari Muhammad Fakhturahman. ( Rilis PWI Babel )