HEADLINE

Mengingatkan Perjuangan Seorang Ibu

16
×

Mengingatkan Perjuangan Seorang Ibu

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG — Pemerintah Kota Pangkalpinang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, memperingati hari ibu tahun 2022 di Fox Hotel, Kamis (15/12/2022).

Acara bertemakan “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju” tersebut tampak meriah dengan tampilan tarian khas melayu.

Turut hadir para Kepala Forkopimda beserta istri, DWP Kota Pangkalpinang, TP PKK Kota Pangkalpinang, dan gabungan organisisai wanita Kota Pangkalpinang.

Ketua gabungan organisasi wanita Kota Pangkalpinang sekaligus Ketua TP PKK Kota Pangkalpinang, Monica Haprinda, memaparkan makna dan sejarah hari ibu di Indonesia.

Ia mengatakan, kalau hari ibu oleh bangsa Indonesia diperingati tidak hanya untuk menghargai jasa perempuan sebagai seorang ibu, namun secara menyeluruh baik itu sebagai warga negara, masyarakat, abdi Tuhan yang maha esa, maupun sebagai pejuang kemerdekaan dan pembangunan nasional.

Kata Monica, hari ibu tidak hanya seremonial saja, namun senantiasa sebagai pengingat untuk generasi muda bahwa makna hari ibu adalah hari persatuan kaum perempuan, yang tidak terpisahkan dari kebangkitan perjuangan bangsa.

“Dengan makna dan sejarah ini, kita semua terutama generasi muda perlu mewarisi api semangat juang dalam melanjutkan perjuangan nasional menuju terwujudnya masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,” ungkap Monica.

Lanjutnya, semangat perjuangan kaum perempuan Indonesia tercermin dalam lambang hari ibu berupa tangkai bunga melati dengan kuntumnya, yang menggambarkan kasih sayang dan kodrat seorang ibu, kekuatan dan kesucian antar ibu dan pengorbanan anak, serta kesadaran wanita untuk menggalang kesatuan, persatuan, keihklasan bakti dalam pembangunan bangsa dan negara.

“Semboyan pada lambang hari ibu mengadung tercapainya persamaan kedudukan, hak, kewajiban dan kesempatan antar kaum wanita dan laki-laki sebagai mitra sejajar yang perlu diwujudkan dalam kehidupan berkeluarga, berbangsa dan bernegara,” ujar Monica.

Sementara Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil mengatakan, kalau hari ibu ini selalu mengingatkannya tentang perjuangan seorang ibu.

“Ini adalah hari perjuangan seorang ibu. Setiap orang punya pengalaman dan kesan tersendiri terhadap perjuangan seorang ibu. Tak terkecuali saya yang tersentuh jika harus mengingat perjuangan ibu saya,” kata dia.

Ia meyampaikan, berbahagialah bagi yang masih memiliki ibu. Jangan pernah sia-siakan, dan bahagiakanlah selagi mereka masih hidup.

“Saya bercerita supaya kita tidak lupa pengorbanan seorang ibu. Mari yang masih ada ibu, bahagiakan jangan pernah sia-siakan perjuangan seorang ibu,” pungkas Molen. (*)


Sumber: Dinas Kominfo